JAKARTA – Seorang wanita berinisial Levina S dipukul oleh seorang pria di bagian pipi kiri hingga jatuh tersungkur ke jalan di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK), Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (29/5/2021) sekitar pukul 01.00 WIB.
Insiden pemukulan diduga berawal saat seorang pria bebaju krem yang ada dalam video tersebut menabrak mobil Lexus yang ditumpangi Levina. Momen itu sengaja diunggah dalam akun Instagram milik Livina, @lllvns.
Tak terima, pacar Levina kemudian berselisih paham dengan pria berbaju krem mengenai kecelakaan.
“Bapak yang nabrak saya dengan kecepatan kencang! Prediksi saya tadi 50 (kecepatan 50 km/jam),” ujar pacar Levina, Sabtu (29/5/2021).
Baca juga: Ojol Dipukuli Sekuriti Ternyata karena Tak Mau Cuci Tangan
“50 kilometer? 50 termasuk kencang ya?” timpal pria berbaju krem.
Tak terima direkam, pria baju krem tersebut langsung memukul Levina hingga terjatuh.
“Dan ironisnya, pelaku bukannya minta maaf, malah menonjok saya (saya di passanger seat) dan pacar saya, yang merupakan pengemudi,” ujar Levina.
Baca juga: Diskon Besar-besaran Timbulkan Kerumunan, Polisi Tutup Paksa Distro di Bekasi
Ia menyayangkan pemukulan yang menimpa dirinya. “Yang kami permasalahkan bukan uangnya, kami sebagai korban, apakah pantas seorang bapak-bapak, yang pasti ada seorang ibu yang mendidiknya dan istri ataupun anak yang menyayanginya, menonjok wanita?,” tulis Levina.
Dalam unggahan Insta storynya, Levina mengaku akan melaporkan peristiwa pemukulan ini ke pihak kepolisian. Ia juga akan melakukan visum.
“Jam 11 itu gua akan visum ke kantor polisi dan gua akan buktiin kalo misalkan emang itu perbuatan dia,” pungkasnya.
(qlh)
- #tabrakan
- #Pantai Indah Kapuk
- #Pemukulan
- #viral