JAKARTA – Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Yusri Yunus meminta kepada pimpinan Front Pembela Islam (FPI), Mohammad Rizieq Shihab (MRS) untuk datang dalam pemeriksaan, pada hari ini Selasa (1/12/2020).
Tak hanya orang nomor satu di itu yang bakal diperiksa Polda Metro tapi juga menantunya yakni Muhammad Hanif Alatas.
“Pemanggilan MRS untuk hadir,” kata Yusri Yunus kepada wartawan di Jakarta.
Baca juga:
Akankah Habib Rizieq Penuhi Panggilan Polisi Hari Ini?
Secara Teoritis, Habib Rizieq Bisa Langsung Ditahan Hari Ini
Polisi Akan Bubarkan Pendukung Habib Rizieq Jika Timbulkan Kerumunan
Berdasar data yang dihimpun, Habib Rizieq akan dimintai keterangannya sekitar pukul 10.00 WIB. Surat pemanggilannya pun sudah diterima pihak keluarga pada Minggu 29 November 2020.
“Surat panggilan terhadap Bapak Muhammad Rizieq Shihab sudah diberikan kepada pihak keluarga,” ujar kata Kepala Subdirektorat Keamanan Negara Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Raindra Ramadhan Syah.
Sebelumnya
Selanjutnya
- #Tes Swab Habib Rizieq
- #Kerumunan Habib Rizieq
- #Polda Metro Jaya
- #Menantu Habib Rizieq
- #Polisi Panggil Habib Rizieq